Monday, December 12, 2011
TIPS Merawat Tanaman
Pestisida
Alami
Ambil segenggam penuh cabai keriting, kemudian
haluskan dengan blender atau tumbuk. Campur dengan 500 ml air, kemudian jemur
di bawah matahari selama beberapa menit. Saring dan masukan larutan cabai ke
dalam botol sprayer.
Koran Bekas
Penghilang Gulma Tanaman
Letakkan lembaran-lembaran koran di antara bedeng
tanaman, di bagian tanah yang ditumbuhi oleh gulma. Sirami atau semprot dengan
air sampai koran basah.
Mengusir
Ulat pada Tanaman
Ambil secukupnya abu bakar yang biasanya ada di tungku
atau Anda dapat membelinya di pasar. Kemudian taburkan abu kayu tersebut ke
bagian tanaman yang diserbu ulat atau pada rumput yang dijadikan tempat tumbuh
ulat tersebut. Lakukan berulang-ulang hingga tanaman atau rumput benar-benar
terbebas dari ulat-ulat tersebut.
Menghilangkan
Jamur pada Tanaman
Tebarkan tepung maizena di tempat-yempat yang
terserang jamur. Bila tempat yang diserang jamur cukup luas, campurkan 150 g
tepung maizena ke dalam 3 liter air, diamkan selama 1-2 jam. Kemudian saring
campuran tersebut dan masukan airnya ke dalam botol penyemprot. Semprotkan ke
tanaman buah atau bunga Anda secara merata. Jamur akan hilang dan tanaman Anda
pun akan tumbuh dengan sehat.
Pupuk Alami
untuk Anggrek
Ambil potongan daun dan batang petai cina muda.
Setelah itu, tumbuk keduanya dan biarkan tercampur dengan sempurna. Setelah
halus dan tercampur, taburkan ke tanaman anggrek. Selain itu, bisa juga dengan
menumbuk dua tablet obat antibiotik, kemudian dimasukkan ke sprayer yang sudah
diisi air. Semprotkan pada akar dan daun anggrek dan tunggu hasilnya.
Menyuburkan
Tanaman dengan Kulit Bawang
Bagi Anda yang sering menggunakan bawang untuk
memasak, jangan buang kulitnya. Seperti halnya teh dan kulit pisang, kulit
bawang pun mampu menyuburkan tanaman. Caranya, mudah sekali. Kumpulkan sisa
kupasan kulit bawang merah atau putih, kemudian rendam dalam air secukupnya
selama satu malam. Esok harinya, siramkan air tersebut beserta kulit bawang ke
tanaman. Lakukan terus secara rutin dan hasilnya pun dapat segera dinikmati.
Menyuburkan
Tamanan dengan Ampas Teh
Taburkan ampas teh di sekitar tanaman sambil
dibenamkan ke dalam tanah. Apabila menggunakan teh celup, buka dulu kertas yang
membungkus amplas teh.
Menyuburkan
Tanaman dengan Obat-obatan Kadaluarsa
Hancurkan obat-obatan hingga menjadi bubuk, lalu
sebarkan di taman Anda secara merata. Niscaya tanaman Anda akan menjadi subur.
Selain itu, bunga yang berkembang pun akan tampak semakin indah. Namun,
pemberian obat-oatan tersebut jangan terlalu banyak karena akan menyebabkan
tanaman mati.
Merawat Mawar
Siapkan beberapa batang kayu yang sudah kering,
kemudian bakar hingga menjadi abu. Taburkan abu tersebut pada akar bunga mawar.
Lakukan seminggu sekali secara rutin. Hasilnya, bunga mawar dirumah Anda akan
tumbuh subur.
Membuat
Bunga di Pot Tidak Cepat Layu
Campurkan 1 liter air dengan 1-2 sendok gula pasir.
Aduk dan ratakan larutan tersebut. Setelah tercampur sempurna, semprotlah bunga
yang sedang mekar di dalam pot dengan larutan gula pasir dan air atau ambil
kulit pisang dan simpan selama beberapa hari. Setelah tampak kecoklatan dan
tampak kering, tumbuklah hingga lembut,lalu taburkan tiap pagi dan sore pada
tanaman bunga Anda.
Membasmi
Rumput
Ambil garam halus secukupnya, kemudian taburkan ke
tempat yang dikehendaki. Lakukan secara berulang. Rumput liar pun akan mati dan
tidak akan tumbuh kembali.
*Dari berbagai sumber
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
makasih untuk infonya
ReplyDeletemakasih ya untuk infonya
ReplyDeletemakassihg infonya
ReplyDeletemakasih buat infonya
ReplyDeletesangat bermanfaat sekali, makasih ya
ReplyDeletemakasih buat infonya yaa
ReplyDeleteMakasih udah mampir ke blog saya :)
ReplyDeleteThank u tipsnya, bisa saya terapkan
ReplyDeletesangat bermanfaat infonya gan.. trmkash banyak..bisa saya ikuti caranya..
ReplyDeleteCara membasmi jamur (putih dan keras) pada rumput, bagaimana ya?
ReplyDelete